agus hendrawan
agus hendrawan Guru

Pendidikan, menulis, berita, video, film, photografi, sinematografi, alam, perjalanan.

Selanjutnya

Tutup

Video

Mengenal Gusdur dari Orang Dekatnya

30 April 2024   14:58 Diperbarui: 30 April 2024   15:28 475 9 2

Presiden keempat Indonesia, Abdurrahman Wahid (Wikipedia)
Presiden keempat Indonesia, Abdurrahman Wahid (Wikipedia)

Beberapa kali saya bertemu beliau (Syeikh Khotibul Umam Wiranu), setelah salaman saya hanya berani duduk dan menjadi pendengar setianya.

Mengetahui ketertarikan saya yang besar tehadap pribadi almarhum Gusdur, teman saya yang notabene yunior dari Syeikh Khotibul Umam Wiranu di Nahdlatul Aulia (NA) yang beliau Ketuai menyarankan saya untuk bertanya langsung kepada Syeikh Khotibul Umam Wiranu tentang Gusdur karena teman saya tahu betul kalau Syeikh Khotibul Umam Wiranu adalah orang dekatnya Gusdur, tapi saat itu saya belum punya cukup keberanian karena belum mengakrabkan diri sama beliau.

Syeikh Khotibul Umam Wiranu (tengah) dok. M. Didi Rosyadi
Syeikh Khotibul Umam Wiranu (tengah) dok. M. Didi Rosyadi

Sedikit tentang NA (Nahdlatul Aulia) adalah organisasi yang didirikan almarhum KH. Sirodjudin Ilyas (Gus Din) yang setelah beliau wafat kini Syeikh Khotibul Umam Wiranulah sebagi Ketuanya.

Input sumber gambar dokpri
Input sumber gambar dokpri

Belum lama ini Nahdlatul Aulia (NA) juga mengadakan pelatihan buat kami selaku anggota untuk menjadi konten kreator bekerja sama dengan Menkominfo untuk lebih bisa mensosialisasikan Nahdlatul Aulia (NA). 

Input sumber gambar dok. M. Didi Rosyadi
Input sumber gambar dok. M. Didi Rosyadi

dok. M. Didi Rosyadi
dok. M. Didi Rosyadi

Kegiatan di atas tentu sangat menarik buat saya, berhubungan dengan hobi saya sebagai debutan konten kreator dan saya berencana membagikan materinya bersama pemirsa di artikel berikutnya. 

Untuk kali ini izinkan saya menguak kepenasaranan saya tentang kedekatan Syeikh Khotibul Umam Wiranu dengan alm. Gusdur yang dijawab melalui video wawancara langsung antara M. Urtha Dwinata dengan Syeikh Khotibul Umam Wiranu melalui channel Nahdlatul Aulia Official yang di upload hari ini: