Video

TEI 2018, Bukan Hanya Pameran Produk

5 November 2018   14:32 Diperbarui: 15 Januari 2019   09:52 557 0 0

Trade Expo Indonesia (TEI) adalah salah satu upaya pemerintah untuk mendukung peningkatan ekspor.

Selain pameran produk lokal siap ekspor, pemerintah juga mengundang buyer potensial dari luar negeri.

Masuk ke lokasi Expo gratis kok. Selain pameran produk, disini juga ada seminar dan temu bisnis yang juga gratis. Intinya pemerintah berharap semakin banyak yang tergerak untuk ekspor.

Ekspor itu gak kena pajak lho, bermanfaat menambah devisa negara, dan tidak riskan kena imbas fluktuasi nilai rupiah terhadap dollar.

(Bahkan pas dollar lagi tinggi seperti sekarang malah eksportir pada happy 😁 )

Event TEI digelar 1 tahun sekali. Biasanya di bulan Oktober. Martha sudah 3x menghadiri acara TEI. 2 tahun terakhir, TEI diadakan di ICE BSD Tangerang  (sebelumnya digelar di JCC Kemayoran).

Yang tahun ini belum ikut, tahun depan usahakan datang ke pameran ya. Kalian bakal kaget melihat jengkol, arang, dan sapu lidi yang ternyata laku diekspor! Tidak sedikit usaha kecil yang nama produknya asing di telinga kita tapi ternyata sudah bisa tembus ke luar negeri.

#go_ekspor!