Siaran televisi hanya sebatas TVRI, itupun jam tayangnya terbatas menunggu jelang mentari terbenam. Acara Aneka Ria Safari dan Kamera Ria atau Hiburan Senja, jadi tayangan musik yang dinanti nanti.
Gelar pentas yang kala itu terkesan mewah dan spektakuler, dengan kostum yang didesain langsung oleh Guruh Soekarno Putra, kostum dengan warna warni cerah meriah. Tambah bulu ayam yang dibikin warna warni, emas -emasan dalam kostum dari bungkus rokok, paduan desain etnik plus seni kriya.
Pada masa itu , gelar seni begini sangatlah dinanti-nanti. Bukan hanya tarian yang diciptakan oleh Guruh, gerak gemulai dan lincahnya, tahapannya, semua diajarkan langsung oleh Guruh kepada patra penarinya. Lewat disiplin dan kekompakan yang out of the box.
Hanya generasi yang mengalami masa-masa penuh makna dan kenangan itu yang bisa menghayati nilai plus seni panggung tersebut. Dengan pasukan Swara Mahardikanya , seni menjadi sesuatu yang sangat bderarti.
Tidak mudah untuk mengelola semua itu. Dari A sampai Z, dan pagelaranpun berjalan dengan sempurna.
Lagu Bidadari Timur ini tampil mengiringi para penari , yang mengenakan payung. Kelak di tahun 2013 , lagu Bidadari Timur ini juga mengiringi para penari dalam Pagelaran Sri Mimpi Indonesia.
Jujur , kalau ditanya , salah satu lagu yang paling berkesan di lubuk hati terdalam, ya lagu Bidadari Timur ini. Musik pengiringnya mirip orkestra klasik yang menyentuh . Sangat suka menyelami kata demi kata, hingga rangkaian kalimatnya.
Lagi-lagi terasa dalam dan menyentuh, misterius, seperti sebuah cerita. Tentang sosok wanita yang selalu datang dalam mimpi, di larut malam, bagai bunga impian malam, mungkin datangnya kemarin dan esok. Kerennya , mimpi saja bisa jadi tembang semanis ini.
Jadi ketika membuat karakter tokoh wanita video pakai AI (Canva, Capcut Dreamina, VideoMaker.me, Hedra.com dan lainnya, camput aduk) , saya masukkan karakter , sejenis wanita bersayap, mirip peri. Karena lagunya bernuansa dongeng. Ditambah kupu kupu biar suasananya makin dramatik.
Maka jadilah Video Bidadari Timur. Di akun Instagram saya yang ke dua . Untuk menyimpan karya-karya video hobi, sambil mengasah kemampuan menggunakan AI.
Berikut Lirik lagu Bidadari Timur .