Yulius Roma Patandean
Yulius Roma Patandean Guru

Nomine Best in Citizen Journalism Kompasiana Award 2024. Guru dan Penulis Buku, menyukai informasi seputar olahraga, perjalanan, pertanian, kuliner, budaya dan teknologi.

Selanjutnya

Tutup

Video Pilihan

Solo Driving Perjalanan 300 KM Makassar - Toraja

25 Mei 2024   17:27 Diperbarui: 25 Mei 2024   17:29 2371 2 0


Perjalanan menuju Kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara dari kota Makassar dapat ditempuh dalam kurun waktu 7 hingga 9 jam naik mobil dengan rute darat. Jarak yang ditempuh lebih dari 300 km. 

Kali ini, dengan solo driving, saya menempuh perjalanan dari kota Makassar menuju kota Makale di Tana Toraja. Perjalanan berlangsung dengan lancar dan aman. 

Rute yang saya tempuh adalah berangkat dari Center Point of Indonesia (CPI), Losari, kota Makassar langsung mengambil jalan tol Reformasi menuju Kabupaten Maros. Selanjutnya melewati Kabupaten Pangkep, Barru, Kota Pare-Pare. 

Dok. Pri
Dok. Pri

Untuk memangkas waktu perjalanan, saya memilih rute lewat Kabupaten Pinrang. Di kota Pinrang belok kanan ke arah Malimpung-Kabere terus ke kota Enrekang.

Jarak 76 km dari kota Enrekang menuju kota Makale di Tana Toraja bisa ditempuh 3 jam dengan kecepatan normal. Pada ruas jalan dari kota Enrekang ke perbatasan Tana Toraja akan ditemui sejumlah akses jalan yang banyak tikungan dan adanya beberapa titik jalan yang rusak.