Gregorius Nafanu
Gregorius Nafanu Petani

Dari petani, kembali menjadi petani. Hampir separuh hidupnya, dihabiskan dalam kegiatan Community Development: bertani dan beternak, plus kegiatan peningkatan kapasitas hidup komunitas lainnya. Hidup bersama komunitas akar rumput itu sangat menyenangkan bagiku.

Selanjutnya

Tutup

Video Pilihan

Sukses Rintis Kopi WayKan, 3 IRT Ini Makin Serius Akan Usaha Rumahan Mereka

22 Maret 2025   10:15 Diperbarui: 22 Maret 2025   12:03 327 12 7

Banyak orang menganggap bahwa menggoreng kopi itu perkara gampang. Cukup siapkan biji kopi yang sudah kering lalu digoreng di perapian. Kalau tidak suka kopi murni, bisa tambahkan jagung atau beras.

Yanggi Achmad, trainer sekaligus pemilik Cafe Nuwo Kupi di Baradatu bersedia bersama dengan tim Pemberdayaan Masyarakat (Comdev)  PT BWKM untuk melatih dan mendampingi para ibu untuk bisa menghasilkan produk kopi bermutu.

Setelah menunjukkan bagaimana proses menghasilkan kopi yang berkualitas, ibu-ibu ini mulai tertarik. Mereka bisa membedakan, kopi yang selama ini digoreng terlalu hangus dan seperti minum arang. 

Setelah berproses hampir setahun, jadilah trio IRT Sarinem, Susi, dan Santi menjalankan usaha kopi WayKan dengan menyewa salah satu rumah warga di Belida, Bukit Jambi.

Bisa bantu keluarga

Ketekunan trio IRT ini mendapatkan dukungan penuh dari PT BWKM. Selain tetap melakukan pendampingan, UMKM Kopi WayKan juga mendapatkan fasilitas mesin penggoreng dan pembubuk kopi.

Saat ini, Kopi WayKan telah terdaftar menjadi salah satu UMKM di Way Kanan. Mendapatkan dukungan penuh dari Kepala Kampung Gunung Katun hingga dinas terkait di Kabupaten Way Kanan. 

Dengan produksi yang tetap stabil, trio IRT Susi, Santi, dan Sarinem mengaku dapat membantu ekonomi keluarga. Sebab setiap bulan, ada bagian keuntungan dari hasil penjualan produk yang dibagikan.

UMKM Kopi WayKan menjual 2 jenis produk kopi, yaitu Robusta dan kopi Liberika atau lebih dikenal dengan kopi Robinson di daerah Way Kanan.

Jenis kopi yang dijual adalah roasted coffee (200 gram dan 500 gram) dan kopi bubuk dalam ukuran 50 gram, 100 gram, 200 gram, dan 500 gram. 

Tingkat kematangan pengorengan biji kopi adalah antara medium to dark. Tetapi bisa dipesan jika ada yang menginginkan kopi dengan tingkat kematangan light (cerah) atau dark (gelap).

Produk UMKM Kopi WayKana, produk trio IRT Sarinem, Susi, Santi di Belida, Bukit Jambi, Gunung Katun, Baradatu, Way Kanan (dok foto: Greg Nafanu)
Produk UMKM Kopi WayKana, produk trio IRT Sarinem, Susi, Santi di Belida, Bukit Jambi, Gunung Katun, Baradatu, Way Kanan (dok foto: Greg Nafanu)

Selain melayani pesanan lokal, UMKM Kopi WayKan juga bisa melayani pesanan luar daerah di seluruh Indonesia. ***

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2