Indah Novita Dewi
Indah Novita Dewi Penulis

PNS dan Penulis

Selanjutnya

Tutup

Video Pilihan

Tradisi-Tradisi Lebaran, Yang Hilang dan Yang Masih Dipertahankan

11 April 2025   11:53 Diperbarui: 11 April 2025   11:53 317 21 10

Demikian juga konvoi, seandainya dirasa memberikan lebih banyak manfaat, tak apa untuk selalu dilakukan setiap tahunnya. Mungkin sebagian orang terganggu dengan kebisingan dan kemacetan yang ditimbulkan konvoi tersebut, namun tak menutup kemungkinan sebagian orang terhibur dan merasa dikembalikan ke masa-masa di mana ia masih menjadi anak di zona nyaman. Konvoi yang panjang dan terkesan konvensional juga dapat memberikan pelajaran pada anak-anak dalam hal ini anak-anak saya, bahwa lebaran itu dapat disambut dengan sedemikian meriah dan gembira.  

Selama masih ada manusia di atas bumi, ramadan dan lebaran akan selalu hadir dengan segala macam tradisinya. Mungkin kita yang akan lebih dulu meninggalkan dunia. Maka biarkanlah tradisi terus berjalan, karena ada harapan di dalamnya. Harapan bahwa tahun depan kita akan bertemu lagi dalam kemeriahan. Harapan bahwa akan selalu ada pintu pengampunan bagi kita jiwa-jiwa yang penuh dosa yang selalu berharap tiap tahun mendapat jatah untuk kembali suci dan murni.

Allahu Akbar, wa lillaahil hamd.


HALAMAN :
  1. 1
  2. 2