bontor freddy
bontor freddy Freelancer

hobi hunting kereta hunting stasiun bangunan cagar budaya

Selanjutnya

Tutup

Video

Sekolah Kedokteran Pertama Batavia (STOVIA)

23 Juli 2021   12:31 Diperbarui: 25 Juli 2021   10:24 689 1 0

School tot Opleiding van Indische Artsen (STOVIA) adalah Sekolah kedokteran pertama yang berdiri di jaman hindia-belanda, lokasi sekolah ini berada di pinggiran Batavia, atau bisa kita liat lokasinya berada di sebelah RSPAD Gatot Soebroto (rumah sakit kepresidenan).  Arti dari STOVIA ini adalah Sekolah dokter pribumi, dimana jaman hindia belanda dulu dimulai dari kursus juru kesehatan sehingga akhirnya ditingkatkan kualitasnya menjadi sekolah dokter pribumi ini

STOVIA ini adalah cikal bakal dari Fakultas kedokteran Universitas Indonesia yang lokasinya terletak di daerah salemba, Jakarta

Gedung STOVIA yang saya rekam ini adalah gedung pertama Sekolah STOVIA sebelum akhirnya dipindahkan ke daerah salemba (Fakultas Kedokteran Indonesia), gedung STOVIA ini memiliki banyak sejarah didunia pendidikan kedokteran indonesia, di tempat ini bapak presiden pertama RI, IR.Soekarno pernah melakukan peninjauan vaksinasi cacar

Gedung STOVIA ini merupakan bangunan cagar budaya yang harus terus kita lestarikan karena nilai sejarahnya yang begitu kuat di bidang kedokteran indonesia ini, gedung ini sekarang berubah nama menjadi museum kebangkitan nasional yang terkenal dengan gerakan Budi Oetomo yang didirikan oleh alumni sekolah STOVIA (Dr. Wahidin Soedirohoesodo dan Dr. Soetomo )

mohon maaf sekali untuk video yang saya rekam ini hanya posisi hunting diluar saja, tidak masuk ke dalam, karena saya ingin kalian tau seperti apa penampakkan bangunan STOVIA ini, karena ini adalah bangunan cagar budaya yang harus dilestarikan, untuk yang penasaran seperti apa suasana didalam sekolah STOVIA ini, teman teman bisa berkunjung, gedungnya berada disebelah persis RSPAD Gatot Soebroto dijalur arah paviliun kartika

silahkan bisa ditonton untuk penampakkan bangunan Sekolah kedokteran pertama STOVIA


(sumber foto : bontor freddy)
(sumber foto : bontor freddy)