Butuh inspirasi menghabiskan waktu di akhir pekan di Jakarta pada masa new normal? Museum Taman Prasasti bisa menjadi alternatif yang menarik karena museum ini lain dari yang lain.
Museum Taman Prasasti ini awalnya merupakan komplek pemakaman orang-orang Nasrani tahun 1795. Di tahun 1975, komplek pemakaman ini ditutup dan dibongkar, kemudian dipugar kembali menjadi Museum Prasasti hingga saat ini.
Dengan keindahan beraneka prasasti dan bangunan bergaya klasik, Museum Taman Prasasti menjadi tempat favorit untuk pecinta sejarah dan fotografi.
Masyarakat umum pun banyak berkunjung ke sini di akhir pekan untuk sekadar jalan santai. Cocok juga untuk menjadi tujuan ngabuburit di bulan Ramadhan seperti saat ini.
Penasaran dengan keindahan Museum Taman Prasasti? Saksikan video selengkapnya dan jangan lupa subscribe channelnya. Tunggu cerita perjalanan berikutnya di Kompasiana.