Isti Yogiswandani
Isti Yogiswandani Administrasi

Suka traveling, dan kuliner.

Selanjutnya

Tutup

Video Pilihan

Serunya Malam Minggu di Pahlawan Religi Center

15 Juni 2024   12:02 Diperbarui: 15 Juni 2024   12:54 1874 28 11

Suasana malam Minggu di Pahlawan Religi Center Kota Madiun (dokpri)
Suasana malam Minggu di Pahlawan Religi Center Kota Madiun (dokpri)

Pahlawan Religi Center Kota Madiun adalah Ruang Publik yang juga berfungsi menjadi tempat wisata. Berada di seberang Pahlawan Street Center, Pahlawan Religi Center menjadi bagian dari Taman Sumber Umis.

Pahlawan Street Center merupakan lokasi miniatur Ka'bah yang sekelilingnya didesain seperti kondisi di Arab, khususnya Mekah dan Madinah.

Di lokasi paling depan, terdapat patung orang berkostum Arab yang sedang naik onta, dengan pintu gerbang menyerupai jendela Masjid.

Patung orang Arab naik onta di depan Pahlawan Religi Center Kota Madiun (dokpri)
Patung orang Arab naik onta di depan Pahlawan Religi Center Kota Madiun (dokpri)

Di malam hari, suasana di sini sangat nyaman, sebab tidak ada sinar matahari yang menyengat. Saat cuaca cerah, tempat duduk yang disediakan bisa dimanfaatkan secara gratis untuk bersantai bersama keluarga, bestie, atau teman dekat untuk menjadi tempat first date sekalipun. Suasana yang ramai membuat first date aman, karena banyak orang yang menemani. Hehehe...

PRC bisa menjadi tempat first date, bersantai bersama keluarga,maupun bestie(dokpri)
PRC bisa menjadi tempat first date, bersantai bersama keluarga,maupun bestie(dokpri)

Di PRC Madiun ini terdapat Miniatur Ka'bah yang boleh menjadi tempat bersantai bersama keluarga dengan tetap menjaga kebersihan dan kesucian nya.

Miniatur Ka'bah yang bisa menjadi tempat bersantai bersama keluarga (dokpri)
Miniatur Ka'bah yang bisa menjadi tempat bersantai bersama keluarga (dokpri)

Untuk masuk ke miniatur Ka'bah, ada batas sucinya. Dari batas suci ini, kita harus melepas alas kaki untuk memasukinya.

Suasana di sekitar miniatur Ka'bah sangat ramai,karena banyak yang ingin tahu kondisi miniatur Ka'bah dari dekat.

Pengunjung berbondong-bondong mendekati miniatur Ka'bah(dokpri)
Pengunjung berbondong-bondong mendekati miniatur Ka'bah(dokpri)

Di bangunan miniatur Ka'bah ini, ada ruang di dalam nya yang bisa digunakan untuk menunaikan shalat. Untuk menjaga kebersihan dan kesucian nya, terkadang ruang ini ditutup.

Selain bangunan miniatur Ka'bah, di lokasi yang sama, tapi lebih ke dalam, ada miniatur rumah eropa, menara Eiffel, kincir angin dan Bigben. Ada juga jembatan yang biasa dianggap sebagai London Bridge. Tempat ini juga menjadi salah satu tempat favorit untuk selfie, maupun Wefie bersama keluarga dan bestie.

Masih penasaran ingin menyaksikan suasana malam Minggu di Pahlawan Religi Center yang inspiratif dan nyaman? 

Yuk simak video yang sudah saya rekam.

Sumber : YouTube @Isti Yogiswandani channel 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2