1. Dekat Pintu Masuk Utama
-Membantu menyerap energi positif (Chi) yang masuk ke dalam rumah.
-Melambangkan pertumbuhan dan awal yang baru, karena Bambu Hoki terhubung dengan elemen Kayu.
2. Di Dapur
Dapat diletakkan sebagai centerpiece di tengah meja makan untuk memicu keharmonisan dan melipatgandakan energi positif di area yang banyak didominasi elemen Api ini.
3. Di Ruang Keluarga
-Tempatkan di sisi Timur ruangan untuk meningkatkan kesehatan anggota keluarga.
4. Di Ruang Kerja/Meja Kantor
Ideal untuk menginspirasi pertumbuhan karier dan ekspansi.
5. Di Kamar Mandi
Meskipun tidak ideal, jika Bambu hoki ingin menetralkan energi negatif dari saluran air kotor, Bambu Hoki dapat diletakkan di sana karena elemen Kayunya mampu mengatasi energi Air yang berlebihan.
Untuk mengaktifkan energi Bambu Hoki secara optimal, pastikan kelima elemen Feng Shui terwakili dalam susunan bambu hoki yang menghiasi rumah.
1. Kayu: Diwakili oleh Batang Bambu itu sendiri.
2. Tanah: Diwakili oleh Kerikil, Batu, atau Tanah Pot di wadah.
3. Air: Diwakili oleh Air Murni di vas.
4. Api: Diwakili oleh Pita Merah yang diikatkan pada batang bambu.
5. Logam: Diwakili oleh Pot Kaca atau dengan menambahkan Koin (terikat pita merah) di dalam wadah.