KS Story
KS Story Petani

Kisah PNS Asyik Bertani Di Sebuah Kebun Mini Miliknya, KS Garden Kuansing Namanya. (Kebun Buah Yang Disinari Matahari, Sayuran Yang Berwarna Cerah, Mimpi Yang Dipanen, Keranjang Berlimpah, Usaha Yang Membuahkan Hasil, Akar Yang Bersemangat, Panen Manis, Dari Ladang Ke Meja Makan😅)

Selanjutnya

Tutup

Video

Pejuang Mimpi Episode 65 Apapun Yang Terjadi Terjadilah Untuk Kebaikan

4 Maret 2025   05:24 Diperbarui: 4 Maret 2025   05:28 156 1 0

Ini selaras dengan aliran pemikiran yang beberapa bulan terakhir setelah saya kehilangan pekerjaan. Saya membaca tentang aliran stoikisme. Saya berusaha jalankan itu dalam keseharian. Stoikisme membantu saya menjadi lebih tenang dalam keseharian saya. Apapun yang terjadi, terjadinya untuk kebaikan. Oh iya, Stoikisme muncul pada jaman Yunani dan Romawi kuno, ditemukan oleh filsuf Yunani Zeno dan dikembangkan sederet filsuf Romawi Seneca, Epitectus dan Marcus Aurelius. 

Selama ratusan tahun, ternyata pola pikir ini sudah populer baik di kalangan budak maupun aristokrat. Mereka menganggap filosofi ini sangat berguna dalam keseharian karena mengajarkan mereka cara untuk tetap tenang terutama ketika menghadapi situasi sulit tak terduga. Intinya adalah penguasaan diri (self mastery). Seseorang yang bisa menguasai diri dengan baik cenderung tenang, tahan mental dan punya emosi yang seimbang. Begitu katanya dalam pola pikir itu. 

Sedikit demi sedikit, saya mencoba menjalankan itu dalam keseharian saya. Al hasil, i am fine.

Begitulah. Takdir Allah adalah yang terbaik. Allah menciptakan setiap kesulitan pilihan dengan tujuan tertentu, seperti ujian keteguhan hati, kesabaran, ketabahan, atau iman. Setiap kejadian bisa menjadi pelajaran atau manfaat yang tidak pernah disadari. Tapi Tuhan...., Tuhan membiarkan semuanya terjadi karena suatu alasan. Itu semua adalah proses pembelajaran, dan saya harus berpindah dari satu tingkat ke tingkat lainnya. 

Saya juga percaya bahwa segala sesuatu terjadi karena suatu alasan. Saya pikir penting untuk mencari alasan itu, begitulah cara saya belajar. Saya pikir benar..., segala sesuatu terjadi karena suatu alasan dan tujuan dan itu berguna untuk saya. Segala sesuatu yang terjadi terjadi sebagaimana mestinya, dan jika saya mengamatinya dengan cermat, saya akan merasa demikian. Meyakini bahwa setiap kejadian selalu ada hikmah di baliknya yang dapat membuat saya cepat bangkit, membentuk sikap optimis, dan cepat memulai lembaran baru. 

Sekian dulu hari ini, yo gaess!

Mari mencoba, untuk mencintai diri kita dengan menyejajarkan perasaan kita dengan perasaan orang lain, bahwa perasaan kita sama pentingnya dengan milik orang lain.

Perlakukan diri kita sama halnya dengan memperlakukan orang yang kita sayangi. Mencintai diri sendiri membuat kita dapat memaafkan segala kesalahan yang telah diperbuat orang lain hingga akhirnya dapat berdamai dengan diri sendiri. Terapkan dalam diri sendiri..., apapun yang terjadi, __tetaplah hidup. Jangan mati sebelum mati. Jangan kehilangan jati diri..., jangan putus asa, dan jangan kehilangan arah. Tetap hidup, dengan cara kita sendiri..., dengan setiap sel tubuh kita..., dan dengan setiap serat kulit kita. Tetap hidup dengan belajar, belajar..., berpikir..., membaca..., membangun, menciptakan..., berbicara, menulis, bermimpi, dan merancang. Isilah diri kita dengan warna-warna dunia, isi diri kita dengan kedamaian, isilah diri kita dengan harapan. Tetap hidup dengan sukacita. Hanya ada satu hal, jangan kita sia-sia kan dalam hidup. Dan itulah hidup itu sendiri....

Sampai jumpa....!

#KSStory #KSMotivasi #KSGarden

#PejuangMimpi #Episode65

#ApapunYangTerjadiTerjadilahUntukKebaikan

#Reels #Fbpro #Fyp #Vod

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4