Ropiyadi ALBA
Ropiyadi ALBA Guru

Menjadi Pembelajar Sepanjang Hayat, membaca dan menulis untuk pengembangan potensi diri dan kebaikan ummat manusia.

Selanjutnya

Tutup

Video Pilihan

Budidaya Ikan Hias

5 Juni 2022   06:19 Diperbarui: 5 Juni 2022   06:26 1375 17 2

Sumber Video: YT Ropiyadi ALBA (https://www.youtube.com/channel/UCuVHuu6tp-3Xl9e-75bPCuA)

Sumber: Shutterstock.com
Sumber: Shutterstock.com

Memiliki hobi memelihara hewan peliharaan bisa menjadi sebuah peluang bisnis yang sangat baik. Apabila kita sudah mampu memeliharanya dengan baik, maka melakukan budidaya dalam jumlah yang besar bisa mulai dilakukan. 

Jika kita sudah bisa membudidayakan hewan peliharaan tersebut, maka  otomatis kita dapat menjual hasil anakan hewan tersebut kepada orang lain yang menginginkannya. 

Saat ini, salah satu jenis budidaya yang sedang mengalami perkembangan dengan pesat adalah budidaya ikan hias. Budidaya ikan hias atau bisa disebut juga sebagai aqua culture adalah sebuah usaha yang bermanfaat dan dapat memberi hasil dengan cara mengumpulkan indukan ikan hias yang nantinya akan dikawinkan supaya bisa diambil anakannya  dan dijual apabila telah berhasil tumbuh dalam jumlah yang banyak.

Sumber:Shutterstock.com
Sumber:Shutterstock.com

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam pembudidayaan ikan hias, di antaranya:

1. Tempat perawatan/pemeliharaan ikan hias

  • Tempat/wadah yang biasa digunakan untuk budi daya ikan hias di antaranya akuarium, kolam, bak semen, dan kolam terpal
  • Wadah budi daya  ikan hias harus terdiri dari tempat pemeliharaan induk, pemijahan, penetasan telur, pendederan, pembesaran, dan penampungan hasil

2. Lingkungan Abiotik (Lingkunga tak hidup)

  • Lingkungan abiotik yang dibutuhkan untuk budi daya ikan hias di antaranya air, suhu, derajat keasaman (pH), kesediaan air, kandungan okesigen yang terlarut, dan kecerahan air.

  • Kandungan nitrit dalam air sangat berpengaruh terhadap tingkat kesehatan ikan hias yang mengakibatkan pertumbuhan dan perkembangan ikan hias.

3.  Pakan

  • Ada dua macam pakan untuk budi daya ikan hias, yaitu pakan alami dan pakan buatan. Pakan alami di antaranya bisa berupa kutu air, jentik nyamuk, cacing sutra, serangga, katak, dan ikan hidup/mati. Sedangkan pakan buatan bisa berupa pelet.

4. Peralatan

  • Peralatan yang digunakan di antaranya selang, seser atau serokan, ember, dan mangkuk. Sebelum disimpan, peralatan-peralatan tersebut harus direndam atau dicuci dalam larutan PK atau larutan kaporit.

5. Bibit

  • Memilih induk ikan hias diperlukan kejelian, terutama saat menentukan indukan ikanhias jantan dan betina.
  • Indukan ikan hias harus yang sehat, tidak cacat, dan berasal dari genotip yang baik.

Ada beberapa jenis ikan hias yang bisa kita coba untuk dibudidayakan di antaranya ikan cupang (Betta splenders), Ikan maskoki, ikan Guppy (Poecilia reticulate), dan Ikan Molly (Poecilia latipinna). 

Bagi Anda yang belum memeliharanya, tidak ada salahnya untuk coba memulainya. Sementara bagi yang sudah memeliharanya, membudidayakan ikan hias bisa menjadi sebuah peluang usaha yang cukup menjanjikan.***

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2