Rully Novrianto
Rully Novrianto Lainnya

Kunjungi juga blog pribadi saya di www.rullyn.net

Selanjutnya

Tutup

Video

Ucapan Ultah untuk Kompasiana dari Trump hingga Drake

14 Oktober 2024   12:14 Diperbarui: 14 Oktober 2024   12:47 337 12 5


Wih...hebat banget ya Kompasiana! Sampai diberi ucapan selamat ulang tahun dari orang penting dan selebriti kelas dunia. Kaget ya? Jangan kaget!

Pasti kamu mikir, "Ini beneran mereka atau cuma editan?" Ya, video ini saya buat menggunakan Parrot AI, teknologi yang bisa meniru suara para selebriti. Kalau belum tahu, ayo kita bahas!

Parrot AI: Teknologi Peniru Suara yang Makin Canggih

Jadi apa itu Parrot AI? Ini adalah teknologi kecerdasan buatan yang mampu meniru suara seseorang dengan sangat akurat. Mau suara selebriti terkenal kayak Elon Musk, Joe Biden, sampai Drake? Semua bisa ditiru dengan nyaris sempurna.

Dulu buat meniru suara seperti ini perlu proses yang rumit dan peralatan canggih. Sekarang dengan Parrot AI, semuanya jadi lebih mudah.

dok.pri: tangkapan layar aplikasi Parrot AI
dok.pri: tangkapan layar aplikasi Parrot AI

Kenapa Teknologi Ini Bisa Bikin Kita Kaget?

Nah pertanyaannya, kenapa Parrot AI bisa bikin kita terkecoh? Sederhana, karena telinga kita sangat terbiasa dengan suara selebriti yang sudah sering kita dengar di TV, film, atau media sosial.

Jadi saat mendengar suara yang identik, kita langsung mikir itu pasti mereka. Padahal bisa jadi cuma rekayasa digital.

Yang bikin lebih "mind-blowing" adalah kemampuan AI ini buat menghasilkan suara yang bukan hanya mirip, tapi juga menyesuaikan intonasi, emosi, dan gaya bicara orang aslinya.

Seperti misalnya Morgan Freeman, dia jika berbicara suaranya dalam dan tenang. Parrot AI juga bisa meniru gaya bicara seperti itu.

Manfaat dan Risiko Parrot AI

Sekarang mari bicara soal manfaat dan risiko teknologi ini. Parrot AI jelas punya banyak manfaat, terutama di dunia hiburan dan media. Bisa jadi alat yang sangat berguna buat dubbing, film animasi, atau parodi di media sosial.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2