AGUS SUWARNO
AGUS SUWARNO Guru

Kang Guru dari lereng gunung Slamet, Banyumas,

Selanjutnya

Tutup

Video

"Greget Gerilya Soedirman" Kreativitas Seni Musik Tradisional SMP N 5 Purwokerto

19 Juni 2023   19:27 Diperbarui: 19 Juni 2023   19:35 230 2 1

Grup Musik Tradisional SMP N 5 Purwokerto (dokpri)
Grup Musik Tradisional SMP N 5 Purwokerto (dokpri)

Karya kretifitas musik tradisional ini melukiskan perjuangan  Pahlawan Nasional Jenderal Besar  Soedirman kelahiran Purbalingga Jawa Tengah, setelah Bangsa Indonesia meraih kemerdekaannya. Dengan gigihnya Soedirman ingin mempertahankan kemerdekaan Indonesia yang telah diraihnya dengan penuh pengorbanan jiwa raga dan harta. 


Soedirman merasa sangat tersakiti oleh kelakuan Belanda yang walaupun Indonesia telah merdeka, namun ternyata Belanda masih menduduki Indonesia, menjajah dan memperlakukan rakyat Indonesia hidup penuh kekerasan dan kesengsaraan. Kondisi bangsa Indonesia yang gonjang-ganjing tersebut  membuat Soedirman terpanggil hatinya untuk maelakukan perlawanan. Dengan siasat gerilyanya, Soedirman bersama prajuritnya melakukan perjalanan malam melawan penjajah Belanda. Berbagai daerah dilaluinya mulai dari Bantul, Gunungkidul,  ke arah Jawa Timur kembali masuk ke wilayah Jawa Tengah, dan berakhir di Klaten,  hingga di tengah perjalanannya Soedirman harus ditandu karena sakit paru-paru yang dideritanya.  Dalam perjalanannya yang penuh ancaman, Soedirmaan bersama prajuritnya berdoa memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa agar luput dan terhindar dari serangan penjajah Belanda. Alhasil,akhirnya mereka benar-benar selamat dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia dan tetap  jayalah Bangsa Indonesia.

Peraga :

Febiola Kumalasari (8H)

Shafiawan Eristianto (7E)

Catur Putera Sinatriya (7F)

Fadhil Alam Pratama (8A)

Elisabeth Florencia Margareth (7G)