Sundel bolong adalah salah satu legenda masyarakat Indonesia. Sundel bolong digambarkan sebagai sosok mistis yang menghantui berwujud wanita bergaun putih dengan punggung yang berlubang besar dan digerogoti belatung. Makhluk gaib ini telah banyak diangkat dalam cerita layar lebar, seperti di film terbaru Suzanna Malam Jumat Kliwon.
Tidak ketinggalan sekarang ada wahana rumah hantu yang bertemakan sundel bolong. Tentunya wahana ini sangat menyeramkan jadi siapkan keberanian sebelum masuk.
Bagi yang penasaran bisa datang langsung ke Ciplaz Klender lantai 4, di sini ada Wahana Uji Nyali Teror Sundel Bolong. Harga tiketnya terbilang terjangkau hanya Rp 25.000 saja di hari Jumat sampai Minggu atau Rp 20.000 dari hari Senin sampai Kamis.
Antusiasme masyarakat untuk masuk ke dalam rumah hantu ini cukup meriah di malam pertama pembukaannya. Sudah barang tentu wahana ini menjadi alternatif hiburan masyarakat terutama di akhir pekan. Mari saksikan video selengkapnya untuk melihat keseruan wahana rumah hantu ini.