"Iya!"
"Aku juga mau satu tempe keplehnya, Bu!"
"Aku juga!" Ayah ikut-ikutan.
Akhirnya pembeli yang antri ikut memilih tempe Kepleh. Jadilah semua diangkat dari penggorengan, tempe setengah matang.
Tempe Kepleh ini memang masih empuk, dan masih berminyak seperti mendoan. Enak juga sih, meski Aku lebih suka tempe kriuk alias krispi.
Alhamdulillah, sudah selesai sarapan. Dua porsi nasi pecel, 2 gelas teh hangat dan 4 potong gorengan hanya habis 20 ribu.
Ngirit sambil diet lauk hewani. Sebab kalau di rumah susah dihindari, pasti paling tidak, ada telur. Cara irit, sukses diet dan hemat kalau sarapan nasi pecel. Hehehe...
Yuk simak videonya. Bonus ini, hihihi.
Sumber: YouTube @Isti Yogiswandani channel