KS Story
KS Story Petani

Kisah PNS Asyik Bertani Di Sebuah Kebun Mini Miliknya, KS Garden Kuansing Namanya. (Kebun Buah Yang Disinari Matahari, Sayuran Yang Berwarna Cerah, Mimpi Yang Dipanen, Keranjang Berlimpah, Usaha Yang Membuahkan Hasil, Akar Yang Bersemangat, Panen Manis, Dari Ladang Ke Meja Makan😅)

Selanjutnya

Tutup

Video

Potret Kehidupan Episode 96 Dewasa Bukan Sekedar Umur

30 April 2024   23:33 Diperbarui: 1 Mei 2024   00:00 1025 1 0

Yups. Ada etika penting dalam kehidupan. Menjadi pribadi yang jujur dan bertanggungjawab, itulah tanda kedewasaan. Tanpa adanya kejujuran seseorang akan merugikan orang lain, pun jika seseorang itu tak sadar dengan peran yang ia punya, ia akan merugikan orang lain juga. 

Tentunya tingkat kedewasaan orang berbeda-beda, banyak faktor-faktor perbedaan kedewasaan seseorang. Misal, faktor pola asuh orang tua. Faktor pengalaman. Faktor kepribadian. Faktor lingkungan. Dan faktor biologis. Pengalaman seseorang berbeda dengan orang lain. Hal-hal yang dilalui masing-masing individu hanya akan dapat menjadi pelajaran bagi individu tersebut. Itulah kenapa, dewasa bukan sekedar umur.

Manusia adalah makhluk yang unik, kepribadian seseorang dapat mempengaruhi proses pendewasaan diri. Pergaulan adalah cerminan dirinya, pergaulan juga dapat mempengaruhi mindsetnya. Bahkan, ada beberapa orang yang tidak dapat mencapai kedewasaan karena permasalahan yang ada dalam tubuhnya. But, I don't know about that.

Berbicara mengenai kedewasaan, adalah hal yang sifatnya tidak konstan dan memerlukan proses. Selama hidup, manusia pasti mengalami permasalahan, seiring adanya masalah, itulah adanya proses pendewasaan diri. Proses pendewasaan diri itu, itu dimulai dari sekarang, __tanpa perlu menundanya.

Pengalaman Pribadi;

Tidak mudah menjalani hidup dimasa dewasa, kadang beberapa kerumitan muncul. Namun aku percaya, selama aku menjalani kehidupan ini dengan sangat baik, akan ada hal indah yang menjanjikan di kehidupan nanti, aku hanya cukup bersabar. Terkadang, kerumitanpun bisa membawa pikiranku ke hari dimana aku pernah mengalami masa-masa indah bersama orang-orang penting dalam kehidupanku.

Tidak mudah menjalani hidup dimasa dewasa. Selama hidup tentunya aku pernah mengalami kekecewaan terhadap orang lain. Namun, memilih menjauhi orang tersebut adalah cara untuk dapat melanjutkan hidup dengan tenang. Tanpa menjauhinya, aku akan terus menerus terjebak dalam kondisi itu dan itu tidak baik.

Tidak mudah menjalani hidup dimasa dewasa. Dibutuhkan rasa percaya diri yang kuat untuk mengelola semua bagian yang bergerak menuju kehidupan yang sukses. Seseorang pernah bilang padaku; "Jangan pernah meremehkan kemampuanmu, KS!".  

Benar orang itu. Aku tak kan pernah meremehkan kemampuanku. Aku akan mencintai diri sendiri apa adanya. Aku akan mendidik terus diriku untuk menjadi murid yang tak pernah bolos belajar. Meski tidak lagi sekolah, dan pengalaman akan menutup lobang kesalahan yang pernah aku perbuat diusaha-usahaku di masa lalu. 

Pengalaman telah memberikanku jalan terbaik selama aku mau belajar dari kesalahan. Selalu ada dalam kehidupan ini yang disebut proses jatuh bangun. Aku mengakui kegagalan sebagai kesempatan untuk belajar dan tumbuh. Itu memberiku sikap yang benar dan telah mengajari aku bagaimana menjadi orang yang lebih kuat lagi. 

Sampai pada suatu saat aku pernah berdoa; "Ya Tuhan...., caramu mendewasakanku itu begitu luar biasa. Aku tahu tidak semua hal bisa aku lalui dengan baik. Aku tahu, seringkali aku masih mengeluh. Aku tahu, seringkali aku merasa gagal melakukan apa yang kau suruh. Aku tahu, aku tidak sesempurna itu untuk bisa melakukan perintahmu. Tapi, aku sudah berusaha. Sehatkanlah aku. Lapangkanlah hatiku. Perkuat lagi bahuku. Perluas lagi sabarku. Dan jadikanlah aku, manusia yang seikhlas-ikhlasnya yang Engkau kehendaki."

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4