Suyito Basuki
Suyito Basuki Editor

Pemulung berita yang suka mendaur ulang sehingga lebih bermakna

Selanjutnya

Tutup

Video Pilihan

Keunikan Gaya Lukis Agus Yusuf, Bangkitkan Inspirasi

19 September 2024   08:26 Diperbarui: 19 September 2024   15:02 174 13 4

Suatu ketika Agus Yusuf membaca sebuah pengumuman di majalah remaja Hai milik tetangga.  Di dalam pengumuman itu tertera bahwa dibutuhkan pelukis yang melukis dengan mulut.  Segera saja Agus Yusuf mendaftar dengan kelengkapan surat keterangan dari dokter spesialis ortopedhi yang menerangkan bahwa Agus Yusuf memang terlahir sebagai anak disabilitas dan disertai dengan karya lukis Agus Yusuf.

Agus Yusuf kemudian diterima oleh lembaga Association of Mouth and Foot Painting Artists (AMFPA) yang berpusat di Switzerland itu sebagai student.  Ini adalah masa orientasinya untuk masuk ke level berikutnya.  Lembaga itu kemudian memberi uang pembinaan yang ditujukan untuk pembelian dan peningkatan fasilitas lukisnya.  Tidak diperkenankan uang itu untuk dimanfaatkan untuk kebutuhan konsumtifnya.

Belajar otodidak

Sejak saat itu Agus Yusuf berkonsentrasi penuh dengan aktifitas lukisnya.  Dia belajar melukis secara otodidak. 

"Saya selalu melihat rekan-rekan yang tengah melukis.  Kemudian saya ambil pelajaran, oh saya kurang begini kurang begitu..." demikian Agus Yusuf dengan jujur mengakui proses belajarnya.

Bersama rekan-rekannya kemudian Agus Yusuf mengadakan pameran di kotanya Madiun, juga di Yogyakarta dan kota-kota yang lain.

Pameran tunggalnya di Kafe Casa Roberto, Jalan Erlangga Barat 7 No 15, Pleburan, Semarang tanggal 14-28 September 2024 ini adalah pameran tunggalnya yang kedua.  Pameran tunggal sebelumnya di sebuah hotel di Madiun.  Setelah pameran di Semarang, rencana menurut Agus Yusuf, akan berpameran di Yogyakarta tanggal 11 Oktober 2024 yang akan datang.

Semoga sukses selalu dengan pameran-pameran lukisnya ya....

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2