Teacher, Motivator, Trainer, Writer, Blogger, Fotografer, Father, Pembicara Seminar, dan Workshop Tingkat Nasional. Sering diminta menjadi pembicara atau nara sumber di bidang ICT,Eduprenership, Learning, dan PTK. Siapa membantu guru agar menjadi pribadi yang profesional dan dapat dipercaya. Wijaya adalah Guru SMP Labschool Jakarta yang doyan ngeblog di http://wijayalabs.com, Wijaya oleh anak didiknya biasa dipanggil "OMJAY". Hatinya telah jatuh cinta dengan kompasiana pada pandangan pertama, sehingga tiada hari tanpa menulis di kompasiana. Kompasiana telah membawanya memiliki hobi menulis yang dulu tak pernah ditekuninya. Pesan Omjay, "Menulislah di blog Kompasiana Sebelum Tidur". HP. 08159155515 email : wijayalabs@gmail.com.
Kami saling berkenalan dan ngobrol seputar materi yang akan disampaikan. Tepat pukul 07.00 WIB, Omjay diminta oleh panitia menuju lapangan upacara SMPN 95 Jakarta Utara. Nampak Pramono kepala sekolah SMPN 95 Jakarta dan Pak Pramudya Wiguna sudah siap mendampingi Omjay di lapangan upacara.
Sekitar 600 orang siswa sudah berkumpul di lapangan upacara siap mendengarkan materi literasi dan numerasi yang Omjay sampaikan. Terus terang Omjay sempat tertegun sejenak berdiri di hadapan siswa hebat SMPN 95 Jakarta Utara.
Siapa saja yang Omjay temui di SMPN 95 Jakarta Utara?
Omjay bertemu dengan siswa dan guru yang sangat bersemangat untuk meningkatkan nilai literasi dan numerasi. Omjay melihat semangat dan motivasi yang tinggi agar sekolah ini menjadi berprestasi dan berkarakter.
Kapan penguatan kegiatan literasi dan numerasi dilaksanakan?
Kegiatan dilaksanakan di lapangan upacara SMPN 95 untuk siswa dan untuk guru dilaksanakan di ruang Multimedia SMPN 95 Jakarta Utara. Siswa kelas 7, 8, dan 9 dikumpulkan di lapangan upacara untuk mendapatkan penguatan LITNUM.
Acara penguatan litnum dimulai pukul 07.00 sampai 08.30 WIB. Omjay memberikan materi pentingnya literasi dan numerasi dikuasai dengan rumus 5W plis 1 H. Ternyata rumus ini cukup ampuh dalam menguatkan LITNUM.